" Apa gunanya punya jutaan piala, medali, dan pesawat, jika kau tidak dapat bersenang-senang? " [James Hunt]

Kamis, 17 Maret 2016

, , ,

Mencari Kucing Besar Di Kebun Binatang Bandung

Kebun Binatang Bandung, Panthera Tigris, Harimau Kebun Binatang Bandung, Kucing Besar.

Cerita kali ini tentang mencari kucing besar dan membawa saya untuk pertama kalinya ke kebun binatang. Sejujurnya memang di Sulawesi Selatan, daerah asal saya memang tidak ada kebun binatang. Kebun Binatang Bandung ini beralamatkan di Jalan Kebun Binatang No 6 Taman Sari Bandung Jawa Barat Indonesia – Telpon (022) 2507302. Karena sudah hafal daerah Bandung, tak cukup sulit untuk menuju ke kebun binatang ini menggunakan kendaraan pribadi. Tanpa perlu waktu lama kamipun parkir kendaraan di kampus ITB dan masuk ke kebun binatang melalui pintu 2. Sekedar informasi bahwa kebun binatang ini memiliki 3 pintu masuk dan harga tiket masuknya Rp. 20.000 / orang. Kebetulan kemarin itu pas weekday, jadi untuk weekend sayapun belum mengetahui harga tiketnya ya.

Doc. Pribadi - Panthera Tigris

Petualangan pun dimulai!! Kunjungan yang pertama setelah kami berlima masuk ternyata tempat sekumpulan buaya. Namun sangat disayangkan buaya nya saat itu sedang asik berjemur tanpa melakukan gerakan sedikitpun. Meskipun tetap saja ada seorang teman yang tidak terlalu suka sehingga mengajak untuk segera pindah. Tak jauh dari tempat buaya ada sekumpulan anak beruang dengan kandang terbuka. Terlihat beruang disini asik saja menerima kiriman kacang maupun kerupuk dari pengunjung yang datang. Kali ini melanjutkan perjalanan untuk melihat satwa lain dan tempat yang dituju ternyata sekumpulan satwa burung dan juga reptil. Mulai dari jalak bali, kasuari, merak, elang rajawali, kakatua, sloth, berbagai jenis ular seperti cobra. Beranjak dari burung dan reptil kami pun memasuki kawasan satwa primata seperti owa jawa, wau-wau dkk. Selain satwa burung, reptil dan primata, kita juga bisa menjumpai gajah, unta, banteng, kambing, tapir, babi hutan, kuda nil, berang-berang, rusa, dan masih banyak lagi.

Doc. Pribadi - Beruang kecil


Di kebun binatang ini terdapat 213 jenis satwa, terdapat 79 jenis hewan langka yang dilindungi pemerintah. Namun yang cukup menyita perhatian saya adalah satwa langka yaitu 'kucing besar'. Anda tau kucing besar? Ya, kucing besar atau Panthera Tigris bahasa latinnya dikenal sebagai Harimau dalam bahasa Indonesia. Kenapa dibilang kucing besar? Karena dilihat dari bentuknya tidak jauh berbeda dengan kucing, hanya ukurannya lebih besar.

Ternyata di kebun binatang bandung terdapat 3 kandang harimau yang tempatnya berbeda. Tempat pertama yang kami kunjungi merupakan tempat dari seekor harimau. Kandangnya yang cukup tinggi membuat kami agak kesulitan melihat 'kucing besar' ini dari atas, ditambah harimaunya juga lagi bersantai layaknya tidur siang. Selanjutnya ada kandang terbuka yang cukup besar dari seekor harimau. Lagi lagi 'kucing besar' ini lagi bersantai tidur siang sambil menghindari sinar matahari. Namun tak berapa lama kami menyaksikan, harimau tersebut terbangun sehingga sempat untuk mengabadikan momen tingkah lakunya. Hal yang cukup menarik disini 'kucing besar' nya kok makan rumput atau dedaunan. Salah seorang teman malah nyeletuk, "karena dibandung jadi dikira lalapan mungkin". Kemudian tempat terakhir dari 'kucing besar' berada dideretan harimau dan juga singa. Kandangnya yang tidak terlalu besar dan dilindungi oleh kaca bening yang membuat kami tetap bisa melihat tingkahnya.

Doc. Pribadi - Pose Full Tim

Akhirnya misi mecari kucing besar di kebun binatang bandung tercapai juga, meskipun perlu waktu mengitari satwa-satwa lain sebelumnya. Tingkah laku dan bentuk hewan ini yang terbilang menggemaskan (asal tidak kena gigit atau cakar aja hehe) cukup memuaskan kami hari itu. Tak lupa sebelum pulang kami sempatkan untuk berpose bersama sambil berjalan santai ke pintu keluar. Demikianlah perjalanan kali ini Mencari Kucing Besar Di Kebun Binatang Bandung ! Sampai jumpa lagi di jalan-jalan selanjutnya. Seperti biasa ada sebuah Quote tentang kebun binatang dan binatang sebagai berikut :

“The greatness of a nation and its moral progress can be judged by the way its animals are treated.” - Mahatma Gandhi
“You can judge a man's true character by the way he treats his fellow animals.” - Paul McCartney
“Seperti perpustakaan umum, atau museum, kebun binatang bertujuan melayani bidang pendidikan populer serta ilmu pengetahuan.” ― Yann Martel, Life of Pi

47 komentar:

  1. Daripada nyari kucing besar, mending nyari Buah besar.
    #hehehe

    BalasHapus
  2. Hahah...boleh nyoba tu..harga nya juga terjangkauu

    BalasHapus
  3. Wah penggemar kucing yah gan hehe anjing ada ga

    BalasHapus
  4. nice gan, btw kucingnya mana yak? :D

    BalasHapus
  5. serius pak kucingnya makan rumput? pemandangan langka dong soalnya jarang banget ada kucing makan dedaunan.. :D

    BalasHapus
  6. satwa seperti harimau memeang harus dilindungi di kebun binatang.

    BalasHapus
  7. Murah ya klo di bgr mahal masuk nya

    BalasHapus
  8. itu kuicing apa macam noh ?? :D

    BalasHapus
  9. ane punya kucing banyak gan good

    BalasHapus
  10. Aku sih mending Buah Besar :D

    BalasHapus
  11. Wah kayaknya bisa jadi pengalaman seru kalo bantuin cari harimau di kebun :D

    BalasHapus
  12. nice artikel gan,btw itu kucing jenis apa ya? :v

    BalasHapus
  13. kapan lagi bisa liat kucing segede itu :v

    BalasHapus
  14. Suaranya gimana gan meong apa haummm

    BalasHapus
  15. wahhhh keren kucingnya haha pengen punya deh wkwk

    BalasHapus
  16. kucing ku kok gabisa besar" seperti itu yaaa wwkkw

    BalasHapus
  17. Hhehe nyari kucing aja sampai di kebun binatang ya gan wkwkw di rumah ane banyak whwwwkwkwkw

    BalasHapus
  18. Asik kayaknya, gak foto sama kucingnya gan? Hehehe,

    BalasHapus
  19. judulnya kaya film sinetron :v,ternyata harimau bisa bersanta menghindari sinar matahari , niceInfo mas

    BalasHapus
  20. thanks informasinya komen balik ya gan

    BalasHapus
  21. aku baru tahu ada kucing besar kayak gitu... thanks min

    BalasHapus
  22. Kalo kucing besar mah di tempat saya banyak, tapi klo yang langka ngk ada di sini..

    BalasHapus
  23. Wahh tambah informasi tambah ilmu ni saya, trimakasih ya min

    BalasHapus
  24. Dimana ini gan? Kebun binatang apa cagar alam?

    BalasHapus
  25. wahh ,, ,, keren gan ,, ,, coba cari ke deket tmpat ane gan di jogja,, ,, banyak kucing raksasa nya,, ,, atau di tempat saya merantau di batam ini,, ada super besar,, tapi patung doankk,, huahahaha ,,, by mafia sipitzz

    BalasHapus
    Balasan
    1. Semoga bisa gan main ke jogja atau ke batam, pengen juga sih bisa keliling Indonesia. Ty gan

      Hapus
  26. nice artikel gan, bnyak juga ya kucing besar di bandung,, anes sndri blm prnh liat dekat.

    BalasHapus
  27. Wah jadi kepengen kesitu nih .. saya yang orang Bandung belum pernah ke situ >.<

    BalasHapus
    Balasan
    1. Harus nyoba gan ke bonbin taman sari. Asik lho

      Hapus
  28. ane baru tau nih :) makasih gan dah share

    BalasHapus
  29. Keren tu kayaknya bisa dicoba tu..tp kucingnya gigit nggak hhhh

    BalasHapus
  30. Keren tu kayaknya bisa dicoba tu..tp kucingnya gigit nggak hhhh

    BalasHapus
  31. itu beruang kecilnya nyoroin siapa gan, lucu. sayang jauh kalo kesana.

    BalasHapus
  32. Kucing memang hewan yang lucu, kapan-kapan main ke kebun binatang bandung gan ya

    BalasHapus
  33. Keren kucingnya, selamat mencari kucing gan, hehe

    BalasHapus